Tutorial bagian 1 hingga bagian 6 kita telah menggunakan template basic Yii2. Kali ini dan seterusnya kita akan menggunakan template Advanced.
Menginstall Yii2 Advanced Template
1. Download Yii2 dari http://yiiframework.com, Kunjungi website yiiframework.com dan tekan tombol Download Yii. Ada beberapa cara untuk menginstall, bisa melalui Composer atau melalui Archive File. Disini kita akan menggunakan Archive File. Pilih Install from Archive File dan klik Yii 2 with advanced application template. Tunggu sampai file zip tersebut terdownload di komputer sobat.
2. Letakkan file zip yang baru saja di-download di direktori kerja (biasanya di /var/www/html/ kalau sobat menggunakan Linux). Ekstrak file zip tersebut, maka akan muncul folder advanced. Di dalam folder ini terdapat beberapa folder, diantaranya folder backend, frontend, dan common. Folder backend berurusan dengan bagian admin pada aplikasi, bagian frontend berurusan dengan bagian depan yang akan tampil di website, dan bagian common untuk mengatur file yang digunakan di bagian frontend dan bagian backend.
3. Selanjutnya kita harus melakukan inisialisasi dahulu sebelum menggunakan Yii2 advanced. Buka terminal, masuk ke direktori dan ketik php init. Pilih development dengan mengetik angka 0, dan kemudian ketik Yes.
4. Setelah selesai inisialisasi, maka buka URL localhost/advanced/frontend/web/index.php dan localhost/advanced/backend/web/index.php. Sekarang sobat telah berhasil melakukan instalasi Yii2 advanced.
5. Kita akan melakukan sign-up melalui bagian frontend, namun terlebih dahulu kita harus menghubungkan aplikasi kita dengan Database. Di tutorial ini, database yang saya buat dinamakan yii2advanced. Lakukan modifikasi pada file main-local.php yang berada di folder advanced/common/config. Sesuaikan nama database, username dan password dengan milik anda.
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 |
<?php return [ 'components' => [ 'db' => [ 'class' => 'yii\db\Connection', 'dsn' => 'mysql:host=localhost;dbname=yii2advanced', 'username' => 'root', 'password' => 'root', 'charset' => 'utf8', ], 'mailer' => [ 'class' => 'yii\swiftmailer\Mailer', 'viewPath' => '@common/mail', // send all mails to a file by default. You have to set // 'useFileTransport' to false and configure a transport // for the mailer to send real emails. 'useFileTransport' => true, ], ], ]; |
6. Selanjutnya yang perlu kita lakukan adalah membuat tabel user, namun kita akan melakukannya dengan migration. Buka terminal, masuk ke directory advanced Yii2 sobat, dan ketik php yii migrate dan ketik yes.
Setelah migrasi selesai, di database akan muncul tabel user dan migration.
7. Buka localhost/advanced/frontend/web/index.php dan lakukan Sign Up. Isikan username, email, dan password sobat.
Tutorial ini sebagai dokumentasi dan pembelajaran pribadi sekalian belajar terjemahin bahasa Inggris, dan siapa tahu bermanfaat buat orang lain. Sumber lengkapnya diambil dari Youtube DoingITEasy Channel.
2 thoughts on “Tutorial Yii2 Bagian 7 : Menginstall Template Advanced”